lang="en-US"> Review Linksys EA8500 - reviewcorner.id
reviewcorner.id | Tech Reviews, News, Tips & Tricks

Review Linksys EA8500

Kamu mungkin belum pernah mendengar istilah Multi User Multiple-Input Multiple-Output (MU-MIMO). Istilah MU-MIMO mungkin belum begitu familiar di Indonesia. Maklum saja, teknologi ini biasanya hanya tersedia secara terbatas pada perangkat wireless router high-end yang berbanderol tinggi. Sedangkan mayoritas konsumen di Indonesia lebih banyak menggunakan perangkat wireless router kelas entry-level yang memiliki fitur biasa-biasa saja.

Informasi mengenai MU-MIMO bisa kamu baca di sini. Gampangnya, fitur tersebut membuat bandwidth bisa terbagi secara lebih merata saat banyak perangkat yang terhubung dan mengakses jaringan secara bersamaan.

Wireless router Linksys EA8500 ini adalah salah satu wireless router yang mendukung teknologi tersebut. Diposisikan sebagai wireless router kelas atas, wireless router ini memang memiliki harga yang tinggi, empat jutaan. Bukan cuma MU-MIMO, namun wireless router ini juga memiliki sejumlah keunggulan lain.

Desain

Linksys EA8500 ini punya ukuran yang cukup besar. Perangkat ini punya empat buah antena eksternal yang telah mendukung MU-MIMO serta beamforming. Dua antena berada di bagian belakang, sedangkan dua ada di masing-masing sisi kiri dan kanan.

Bagian belakangnya berisi empat buah port LAN dan sebuah port WAN. Semuanya sudah berkecepatan gigabit. Lalu ada satu port USB 2.0 dan satu port USB 3.0. Ada juga beberapa tombol-tombol lain seperti tombol switch power, WPS, dan wireless on/off.

Spesifikasi, Fitur & Kinerja

Linksys EA8500 ini menggunakan chip prosesor dual core 1,4 GHz dengan RAM 512 MB. Konfigurasi tersebut digunakan untuk mengatur lalu-lintas data pada saat mode MU-MIMO aktif karena teknologi tersebut membutuhkan perhitungan yang lebih kompleks.

Untuk koneksi wireless-nya, Linksys EA8500 ini masuk kategori AC2600. Koneksi dual-band terbagi menjadi 800 Mbps pada 2,4 GHz dan 1800 Mbps pada 5 GHz. Tentunya kamu perlu wireless adapter yang mendukung spesifikasi dual-band dan kecepatan segitu pula untuk memaksimalkannya.

Tampilan control panel wiress router ini menurut saya tergolong sederhana untuk kelasnya. Kalau kamu sebelumnya pernah menggunakan wireless router Linksys lain keluaran beberapa tahun belakangan ini, kamu pasti mengenal tampilan control panel seperti di bawah ini.

Menurut saya, secara kelengkapan fitur, control panel-nya telah menampilan berbagai setting yang lengkap. Namun, akan lebih baik jika Linksys juga menyediakan panel yang lebih advanced untuk setting yang lebih lengkap.

Soal kinerjanya, Linksys EA8500 ini punya kecepatan yang cukup kencang, baik saat digunakan di 2,4 GHz maupun 5 GHz. Kecepatan koneksi internet tentunya akan sangat bergantung pada kualitas ISP kamu. Tapi untuk kebutuhan transfer data di LAN, kinerjanya terbilang oke.

Kinerja download Linksys EA8500 di 2.4 GHz

 

Kinerja download Linksys EA8500 di 5 GHz

Seperti kamu lihat, kecepatan transfer datanya terbilang bagus. Kamu bisa melakukan streaming lokal dengan mudah tanpa perlu khawatir tersendat-sendat.

***

Linksys EA8500 ini memang dibanderol dengan harga yang tinggi, yaitu sekitar empat jutaan. Namun wireless router ini juga menawarkan fitur MU-MIMO serta kinerja yang cepat. Kalau di tempat kamu banyak perangkat yang terhubung sekaligus, wireless router ini bisa dijadikan pilihan.