Qualcomm Snapdragon 865 Plus

Qualcomm Snapdragon 865 Plus, Edisi Revisi Lebih Kencang

Snapdragon 865 menjadi chipset flagship Qualcomm untuk tahun 2020 ini. Sekarang ada versi pembaruannya yang lebih kencang yaitu Snapdragon 865 Plus.

Sebagai chipset edisi revisi, Qualcomm memberikan sejumlah peningkatan dari berbagai aspek, mulai dari CPU, GPU, modem, serta beberapa fitur lainnya.

Untuk sektor CPU, chipset yang satu ini masih mengandalkan CPU Kryo 585 Prime. Bedanya, kecepatannya kini ditingkatkan menjadi hingga 3,1 GHz dari sebelumnya Kryo 585 standar yang berkecepatan 2,84 GHz.

  Aonic 50, Headphone Wireless Perdana Shure

Kemudian, sektor GPU juga mendapatkan upgrade. GPU Adreno 650 yang ada pada Snapdragon 865 Plus ini diklaim memiliki kecepatan 10 persen lebih kencang dibandingkan versi standarnya.

Di sisi modem, Qualcomm memberikan modem Snapdragon X55 yang sudah mendukung konektivitas 5G, walaupun sepertinya belum terlalu terpakai di Indonesia karena jaringan 5G sepertinya masih baru akan tersedia beberapa tahun lagi.

Selain itu, chip Qualcomm FastConnect 6900 akan meningkatkan kecepatan WiFi hingga 3,6 Gbps. Ditambah lagi ada beberapa fitur lain seperti dukungan layar hingga 144 fps dan HDR 10-bit. Untuk bermain game, terdapat fitur unggulan yaitu Snapdragon Elite Gaming.

Untuk sisi visual pun, terdapat pembaruan yaitu Qualcomm AI Engine generasi terbaru yang disebut akan memberikan peningkatan di sisi dukungan kamera dan juga audio.

Menjadi penerus dari seri 855 Plus yang menjadi chipset terkencang tahun 2019 lalu, perangkat yang berbasis Snapdragon 865 Plus rencananya akan mulai bermunculan menjelang akhir tahun 2020 nanti.

  Review Synology DS220+, NAS Ringkas untuk Rumahan & Kantor

Kira-kira perangkat apa saja ya yang akan menggunakan chipset ini? Memang hingga saat ini belum ada daftar resmi perangkat yang akan Snapdragon 865 Plus ini. Tapi, paling tidak ada dua perangkat yang disebut-sebut akan menggunakannya.

Yang pertama adalah Asus ROG Phone III. Namun spesifikasi lengkap dari smartphone penerus ROG Phone II tersebut belum disebutkan.

Yang kedua adalah smartphone Lenovo Legion. Smartphone gaming dari Lenovo tersebut juga tampaknya akan menjadi penanda kembalinya Lenovo ke segmen smartphone setelah sebelumnya sempat terhenti selama beberapa tahun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *