Rekomendasi Lensa Mirrorless Sony Terbaik untuk Pemula

Lini kamera mirrorless Sony saat ini bisa dibilang merupakan salah satu yang terlengkap. Kamera mirrorless Sony tersedia untuk berbagai segmen, mulai dari entry-level dengan harga yang murah, hingga full frame untuk kebutuhan profesional.

Selain varian kamera mirrorless yang lengkap, lensa mirrorless Sony juga saat ini sudah cukup banyak dan lengkap, mencakup untuk berbagai kebutuhan.

  Sony FE 35mm F1.4 GM, Lensa Premium Berukuran Ringkas

Kalau kamu saat ini sudah memiliki kamera mirrorless Sony dan ingin menambah atau mengganti lensa yang kamu gunakan, berikut ini adalah beberapa pilihan lensa Sony untuk kamera mirrorless yang bisa kamu pilih.

Sony E 35mm f/1.8 OSS (Rp3 jutaan)

Jika kamu memiliki kamera mirrorless Sony dengan sensor APS-C seperti Sony A5100, A6000, A6400, atau sejenisnya, lensa ini bisa menjadi pendamping lensa kit yang kamu gunakan.

Didesain khusus untuk kamera APS-C dan tidak kompatibel dengan kamera full frame, Sony E 35mm f/1.8 OSS ini menawarkan field of view yang setara dengan 50mm. Kemudian lensa ini juga dilengkapi dengan aperture besar f/1.8 serta OSS (Optical SteadyShot) untuk membantu menstabilkan gambar.

Sehingga, Sony E 35mm f/1.8 ini relatif cocok untuk pemula dan bisa diandalkan saat memotret dalam kondisi gelap. Harganya pun relatif murah.

Sony FE 50mm f/1.8 (Rp3 jutaan)

Jika Sony E 35mm f/1.8 OSS diperuntukan untuk kamera mirrorless Sony dengan sensor APS-C, maka bisa dibilang Sony FE 50mm f/1.8 ini adalah ekuivalennya untuk varian kamera mirrorless full frame.

Punya desain yang ringkas dan ringan dengan bobot hanya 168 gram, lensa Sony yang satu ini bisa menjadi pelengkap untuk kamu yang memiliki kamera mirrorless Sony dengan sensor full frame seperti seri A7 dan A9. Namun, Sony FE 50mm f/1.8 ini juga tetap kompatibel dengan kamera bersensor APS-C walaupun akan menghasilkan field of view yang lebih panjang.

Harga Sony FE 50mm f/1.8 ini juga termasuk murah di angka 3 jutaan.

  Sony A7C, Mirrorless Full Frame Terkecil dari Sony

Sony FE 85mm f/1.8 (Rp6 jutaan)

Untuk kamu yang suka mengambil foto portrait dengan bokeh yang cantik, lensa ini bisa menjadi pilihan buat kamu. Dengan focal length yang cukup panjang dan aperture besar membuat lensa ini cocok untuk mengambil foto portrait.

Selain itu, lensa mirrorless ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur menarik. Sony FE 85mm f/1.8 dilengkapi dengan 11 aperture blade untuk menghasilkan bokeh yang cantik, serta Nano AR coating untuk mengurangi flare dan ghosting.

Sony E 18-200mm f/3.5-6.3 OSS (Rp8 jutaan)

Jika kamu ingin solusi lensa yang ringkas dan bisa mencakup berbagai kebutuhan saat berjalan-jalan (traveling), maka lensa ‘sapu jagat’ seperti Sony E 18-200mm f/3.5-6.3 OSS bisa jadi pilihan untuk kamera mirrorless Sony APS-C kamu.

Memiliki cakupan focal length yang luas mulai dari wide hingga tele, kamu tidak perlu repot-repot mengganti lensa saat memotret berbagai situasi.

Namun, ada beberapa kompromi yang harus kamu terima saat menggunakan lensa mirrorless Sony yang satu ini. Yang pertama adalah aperture yang terbatas, bahkan tergolong sempit saat berada di posisi tele (f/6.3) sehingga kurang cocok untuk digunakan memotret dalam kondisi gelap.

Selain itu, secara kualitas foto, lensa ini masih berada di bawah lensa lain yang memiliki focal length lebih sempit atau lensa yang dibuat untuk kebutuhan khusus.

  Mencoba Lensa Sony FE 24mm f/1.4 GM, Lensa Premium dengan Bokeh yang Cantik

Sony FE 24-240mm f/3.5-6.3 OSS

Serupa dengan Sony E 18-200mm f/3.5-6.3 OSS, lensa Sony yang satu ini juga merupakan lensa ‘sapu jagat’ yang didesain untuk kamera mirrorless Sony dengan sensor full frame.

Dengan jangkauan focal length yang besar, lensa ini memberikan zoom sebanyak 10x sehingga kamu tidak perlu mengganti lensa saat memotret dalam berbagai kondisi. Hanya saja, lensa Sony FE 24-240mm f/3.5-6.3 OSS ini punya bobot yang lumayan berat, 780 gram sehingga cukup merepotkan saat dibawa-bawa. Untung saja kamu mungkin tidak perlu membawa lensa lain saat menggunakan lensa ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *