Fujifilm GFX 100, Kamera Mirrorless Medium Format dengan Sensor Terbesar di Dunia

Resolusi kamera saat ini sudah terbilang besar-besar, ada yang belasan mega piksel, 20-an mega piksel, hingga 30-an mega piksel. Namun bagaimana jika ada kamera yang memiliki sensor 102 mega piksel? Resolusi segitu lah yang ditawarkan oleh kamera terbaru dari Fujifilm, GFX 100.

  Hands-on: Fujifilm instax mini LiPlay, Kamera Instan Ringkas dengan Fungsi Printer

Fujifilm GFX 100 ini memang bukanlah sebuah kamera biasa. Bukan menggunakan sensor crop APS-C seperti varian kamera mirrorless Fujifilm lainnya, kamera ini merupakan kamera mirrorless medium format yang memiliki ukuran sensor jauh lebih besar, bahkan dibandingkan kamera full frame sekalipun. Sensornya yang memiliki resolusi 100 mega piksel juga merupakan sensor mirrorless terbesar yang ada di dunia saat ini.

Spesifikasi Fujifilm GFX 100

Fujifilm GFX 100 ini merupakan kamera mirrorless medium format terbaru besutan Fujifilm sekaligus menjadi penerus seri GFX 50 yang sebelumnya mempunyai resolusi 50 mega piksel. Sensor medium format yang digunakan memiliki ukuran 1,7 kali lebih besar dibandingkan dengan sensor full frame sehingga mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang jauh lebih baik.

Sensor ini sendiri memiliki dukungan ISO mulai dari ISO100 hingga ISO12800 yang bisa ditingkatkan hingga ISO102400. Sensor tersebut dikombinasikan dengan prosesor X-Processor 4 yang diklaim jauh lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya.

Memiliki sensor medium format membuat kamera ini memiliki ukuran fisik yang lebih besar dibandingkan kamera mirrorless pada umumnya. Namun Fujifilm mengklaim bahwa kamera ini tetap ringkas untuk kelasnya. Apalagi kamera ini juga dilengkapi dengan in body image stabilization (IBIS) yang dapat menstabilkan sensor sebesar itu pada ketiga sumbunya hingga sekitar lima stop. Kamera ini memiliki bobot sekitar 1,36 kg dengan kapasitas dua buah baterai terpasang dan sudah terlindungi dengan weather sealing.

Kemudian untuk sistem fokusnya, Fujifilm GFX 100 memiliki sistem hybrid phase detection yang memiliki 3,76 juta titik yang tersebar di seluruh sensor yang mampu memberikan kinerja fokus yang cepat dan akurat.

  Fujifilm instax mini LiPlay, Kamera Instan dengan Konsep Hybrid

Untuk kebutuhan perekaman video, kamera ini mendukung perekaman video hingga resolusi 4K dengan kecepatan 30 frame per detik. Videonya bisa direkam dengan format F-Log dan memiliki kedalaman warna 4:2:2 10 bit tanpa kompresi.

Lalu untuk harganya, kamera mirrorless medium format Fujifilm GFX 100 ini sudah tersedia dengan harga Rp154.999.000 atau kira-kira setara dengan sebuah mobil LCGC.

Jadi pilih mana, kamera ini atau mobil?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *