Xiaomi Redmi Buds 4 Lite

Redmi Buds 4 Lite: TWS Warna-Warni Tahan Debu & Air

Selain Redmi Watch 3, Xiaomi juga meluncurkan perangkat lain melalui merk Redmi. Ya, kali ini adalah sebuah perangkat audio yaitu Redmi Buds 4 Lite.

Perangkat wireless earphone TWS ini menjadi model tambahan dari seri Redmi Buds 4 dan Redmi Buds 4 Pro yang telah dirilis duluan.

Redmi Buds 4 Lite hadir dengan desain earphone yang dilengkapi dengan tangkai yang cukup panjang. Tampilannya sekilas mengambil inspirasi dari Apple Airpods atau TWS lain yang memiliki desain serupa.

Tangkai tersebut juga dilengkapi dengan tombol sentuh yang berfungsi sebagai kontrol untuk play/pause dan juga previous/next saat kamu sedang mendengarkan musik.

  Redmi Watch 3, Baterai Tahan Hingga 12 Hari

Berat setiap buds-nya adalah 3,9 gram dan setiapnya memiliki driver audio berukuran 12mm. Fitur lainnya termasuk konektivitas Bluetooth 5.3, mikropon yang dilengkapi dengan noise cancellation untuk panggilan telepon, dan sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan terhadap serangan debu dan air.

Redmi Buds 4 Lite memiliki daya tahan baterai hingga 20 jam dengan charging case. Setiap earbud diklaim dapat bertahan hingga 5 jam pemakaian. Untuk pengisian dayanya, perangkat ini sudah menggunakan port USB Type-C.

Redmi Buds 4 Lite saat ini telah diluncurkan, namun khusus hanya untuk pasar China. Harganya dipatok pada 149 Yuan atau sekitar Rp335.000.

  Review EZVIZ C6 Smart AI Camera: Satpam Mini Canggih

Buat kamu yang suka tampil beda mungkin akan suka dengan TWS yang satu ini. Pasalnya, selain warna hitam yang standar, tersedia juga beberapa pilihan warna lain yang lebih cerah meriah seperti putih, oranye, dan juga hijau.

Tertarik dengan TWS yang satu ini? Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai apakah Redmi Buds 4 Lite ini akan hadir di Indonesia atau tidak. Namun. Rasanya kehadirkan TWS ini bukan tidak mungkin mengingat generasi sebelumnya, Redmi Buds 3 Lite, hadir secara resmi di Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *